NEWS UPDATE

Bahas Tuntas Pengertian Serta Tujuan Pendidikan Multikultural

Kamu harus tahu tujuan pendidikan multikultural adalah untuk mewujudkan kesetaraan antar siswa dan menghilangkan kesenjangan. Baca artikel ini hingga selesai.

Tujuan pendidikan multikultural pada dasarnya adalah untuk menghilangkan kesenjangan sosial antar budaya. Pendidikan multikultural sangatlah penting di era globalisasi saat ini. Pendidikan ini juga berperan penting dalam mengatasi perbedaan budaya yang ada di Indonesia. Mengingat pentingnya peran dari pendidikan satu ini, berikut akan dijelaskan mengenai detail lengkap dan tujuan pendidikan multikultural.

Pengertian

Pendidikan multikultural merupakan suatu metode pendekatan pendidikan yang mana akan membantu terwujudnya suatu kesempatan setara dan berlaku untuk semua peserta didik. Pendidikan ini biasanya diterapkan di sekolah-sekolah internasional. Yang mana pada sekolah internasional tersebut terdapat berbagai macam murid dari seluruh negara yang memiliki perbedaan satu sama lain. Dengan menerapkan pendidikan multikultural, harapannya siswa mampu menghargai dan mentoleransi berbagai jenis perbedaan yang ditemukan di setiap lingkungan.

Tujuan Pendidikan Multikultural

Berikut akan dijelaskan mengenai tujuan pendidikan multikultural:

  1. Mewujudkan lingkungan belajar yang kondusif dan inklusif.
  2. Mewujudkan toleransi antarbudaya.
  3. Menghilangkan diskriminasi akibat perbedaan kebudayaan.
  4. Mengajarkan pemahaman terkait pentingnya menghargai keberagaman dan menghormati perbedaan.
  5. Melatih peserta didik untuk selalu hidup damai dalam segala bentuk keberagaman.
  6. Mengajarkan tentang cara memanfaatkan kekayaan yang berasal dari berbagai macam ragam budaya guna memajukan pendidikan serta pengembangan diri masing-masing peserta didik.

Manfaat Pendidikan Multikultural

Setelah memahami tujuan pendidikan multikultural, berikut akan dijelaskan mengenai manfaat diterapkannya pendidikan multikultural.

  1. Melatih peserta didik untuk terbiasa dengan berbagai macam perbedaan yang ada di lingkungan sekitar.
  2. Melatih peserta didik dalam kebebasan mengekspresikan diri tanpa takut terhadap berbagai macam bentuk diskriminasi dari lingkungan sekitar.
  3. Mengajarkan sikap positif yang harus diterapkan dalam menghadapi konflik keberagaman.
  4. Memperkuat karakter dari setiap peserta didik.
  5. Mengajarkan peserta didik untuk selalu menerapkan anti rasisme.
  6. Melatih peserta didik untuk memahami pentingnya menjaga persatuan bangsa.

Implementasi Pendidikan Multikultural

Setelah memahami tujuan pendidikan multikultural beserta dengan manfaatnya. Berikut dijelaskan mengenai cara implementasi pendidikan multikultural di lingkungan sekolah.

  1. Ciptakan kurikulum yang mewakili perspektif banyak orang.
  2. Terapkan analisis komparatif sebagai acuan dari berbagai macam perspektif guna mencapai tujuan kurikulum yang seharusnya.
  3. Ajarkan peserta didik untuk menghindari sikap diskriminatif terhadap berbagai ras, suku, budaya, atau agama tertentu.
  4. Hindari kemunculan stereotip tertentu pada lingkungan sekolah.

Karakteristik

Sekian memahami tujuan pendidikan multikultural, para tenaga pendidik juga perlu memahami tentang karakteristik – karakteristik yang ada pada pendidikan multikultural. Berikut penjelasan lengkapnya.

  1. Apresiasi terhadap berbagai bentuk keberagaman

Menoleransi serta menghargai berbagai bentuk perbedaan seperti perbedaan agama, bahasa, kebudayaan, serta latar belakang sosial sangatlah penting untuk dipelajari.

  1. Pengenalan terhadap budaya lain

Pengenalan budaya-budaya lain sangatlah penting untuk diajarkan. Hal ini penting untuk dimasukkan kedalam kurikulum pendidikan yang diharapkan akan meningkatkan pengetahuan peserta didik.

  1. Mengajarkan tentang pentingnya kesetaraan dan keadilan

Mengajarkan dan memastikan bahwa setiap individu memiliki kesempatan yang sama untuk memperoleh pengajaran tanpa perlu takut terhadap berbagai bentuk diskriminasi.

  1. Pentingnya komunikasi antar budaya

Pendidikan ini sangat mendukung berbagai macam bentuk interaksi positif dan komunikasi antara dia orang atau lebih yang memiliki perbedaan budaya. Hal ini akan mewujudkan pemahaman terkait pentingnya toleransi.

  1. Penanganan konflik

Pendidikan multikultural akan mengajarkan keterampilan atau cara penanganan konflik serta mengajarkan bagaimana cara mencari solusi terkait suatu masalah. Temukan kesepahaman di antara individu-individu yang memiliki perspektif berbeda-beda.

Kesimpulan

Berikut tadi penjelasan detail mengenai pendidikan multikultural. Contoh penerapan pendidikan multikultural yang bisa dirasakan langsung adalah dibuatnya mata pelajaran pendidikan kewarganegaraan (PKN). Melalui pelajaran ini, peserta didik diharapkan akan paham tentang berbagai macam bentuk keberagaman dan juga cara mentoleransi keberagaman tersebut. Perbedaan yang dijumpai dalam kehidupan sehari-hari sebaiknya tidak dijadikan sebagai sumber masalah. Perbedaan ini sebaiknya dijadikan sebagai sumber pembelajaran. Dengan begitu, manusia bisa hidup dengan saling bertoleransi dan saling tolong-menolong tanpa pandang bulu. Semoga penjelasan diatas dapat dijadikan sebagai tambahan informasi yang akan semakin memperluas pemahaman pembaca terkait tujuan pendidikan multikultural dan aspek-aspek lainnya. Semoga bermanfaat!